Himpunan Mahasiswa
HIMATEKSIF ( HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK PRODUKSI FURNITUR )
HIMATEKSIF merupakan suatu organisasi yang mewadahi mahasiswa ditingkat program studi/jurusan yaitu Teknik Produksi Furniture. HIMATEKSIF dibentuk berdasarkan cita-cita mahasiswa Teknik Produksi Furniture untuk bias mengayomi, menyatukan tujuan satu sama lain diantara mahasiswa Teknik Produksi Furniture. HIMATEKSIF sendiri merupakan lembaga yang bertugas menyalurkan aspirasi dan pandangan dari mahasiswa ke kaprodi maupun ke pihak kampus. Selain itu sebagai wadah untuk mengembangkan kemampuan baik di bidang akademik maupun non akademik.

WEWENANG
- Menetapkan AD-ART HIMATEKSIF
- Menetapkan Peraturan Pemilihan dan Pembentukan Badan Kelengkapan Mahasiswa Teknik Produksi Furnitur
- Membahas calon ketua himateksif baru melalu forum yang LUBERJUDIL (langsung, umum, bersih, jujur dan adil).
- Meminta dan menilai laporan pertanggungjawaban kepengurusan HIMATEKSIF periode kepengurusan yang akan didemisioner.
- Membuat peraturan yang akan digunakan sebagai usaha mengembangkan mahasiswa teknik produksi melalui persetujuan kaprodi.
FUNGSI
- Sebagai wadah aspirasi mahasiswa teknik produksi Furnitur
- Sebagai sarana untuk mengembangkan ketrampilan mahasiswa teknik produksi Furnitur
- Membantu mahasiswa memecahkan masalah yang dihadapi dalam perkuliahan dengan cara yang sebaik-baiknya.
- Menjalankan program kerja yang berhubungan dengan teknik produksi Furnitur dengan sebaik-baiknya.