Skip to content

Fasilitas Pembelajaran

Tingginya animo masyarakat untuk belajar di Politeknik ditunjang dengan sarana dan prasarana pembelajaran yang memadai. Politeknik Industri Furnitur dan Pengolahan Kayu memiliki workshop dan laboratorium yang ditunjang dengan peralatan dan mesin yang mendukung proses industri 4.0. Selain itu proses pembelajaran juga didukung dengan adanya Komite Vokasi yang merupakan unsur yang terdiri dari akademisi, praktisi industri, dan unsur pemerintah.

Kesemuanya merupakan satu kesatuan yang mendukung proses pendidikan di Politeknik Industri Furnitur dan Pengolahan Kayu. Kegiatan tridharma perguruan tinggi berlangsung cukup baik dengan adanya Komite Vokasi tersebut. Hal ini dibuktikan dengan cepatnya Politeknik mampu menjalin kerjasama dengan lebih dari 40 industri dan institusi pendidikan dalam waktu yang singkat. Hal ini mengakibatkan mahasiswa mudah mendapatkan tempat praktik industri dan tingginya peluang bekerja.

Workshop Bengkel Furnitur dengan Puluhan Jumlah Mesin Modern
Ruang Kelas Pembelajaran Teori Mahasiswa
Lab Komputer dengan Sistem Operasi Mac
Lab Komputer dengan Sistem Operasi Windows
Laboratorium Gambar Mahasiswa
Logo Politeknik White

Polteknik Industri Furnitur dan Pengolahan Kayu

Jl. Wanamarta Raya No. 20, Kawasan Industri Kendal, Kaliwungu, Kendal, Jawa Tengah – 51371